Berikut adalah prediksi Joshua vs. Usyk dalam pertarungan tinju kelas berat yang di jadwalkan pada 25 September 2021 atau 26 September 2021 untuk waktu Indonesia. Dalam pertarungan nanti, AJ akan mempertahankan 4 gelar juara dunia miliknya WBA (Super), WBO, IBO dan IBF.
Sedangkan Usyk adalah petinju terbaik dari Ukraina dan mencoba naik ke kelas berat yang sebelumnya berlaga di kelas penjelajah.
Joshua diperintahkan oleh WBO untuk melawan penantang wajib Usyk, setelah pertarungan unifikasi gelar dunia kelas berat yang direncanakannya dengan juara WBC kelas berat yaitu Tyson Fury gagal.
Sementara itu Tyson Fury juga harus melawan penantang wajibnya, Deontay Wilder.
Jelang tanggal pertarungan, Ayah Tyson Fury memberikan prediksinya tentang laga antara Anthony Joshua melawan Oleksander Usyk.
Dalam cuitannya, pertarungan akan mulus untuk Anthony Joshua.
Usyk. Dia terbaik di kelas penjelajah, dia membuktikannya. Tapi Anthony Joshua adalah pria yang besar dan memiliki keterampilan tinju yang bagus dan kuat. Saya hanya berpikir AJ terlalu bagus untuk Usyk.
Usyk tidak bisa memukulnya (AJ) terlalu keras, karena dia adalah pria yang kecil. Saya pikir AJ akan menghentikannya dengan cepat. Saya berfikir AJ akan mudah mengalahkan dia (Usyk).
Yang satu kelas penjelajah, yang satu besar. Dan jika Usyk berusaha keras untuk mencoba dan bertemu langsung dengannya (Anthony Joshua), lupakan saja. Itu sebabnya ada kelas berat, bukan. Yang besar dan bagus akan selalu mengalahkan yang kecil meskipun juga petinju bagus. Dan AJ adalah pemain besar yang bagus.
John Fury
Statistik Anthony Joshua vs. Oleksandr Usyk
Anthony Joshua
- Menang: 24
- Kalah: 1
- Menang KO: 22
- Seri: 0
- Total bertanding: 25
- Persentase menang KO: 80%
- Tinggi badan: 6,6″
- Jangkauan: 82″
- Gaya bertarung: Osthodox
- Kebangsaan: Watford, Hertfordshire, United Kingdom
- Lahir: 15 Oktober 1989
Oleksandr Usyk
- Menang: 18
- Kalah: 0
- menang KO: 13
- Seri: 0
- Total bertanding: 18
- Persentase menang KO: 72%
- Tinggi badan: 6,3″
- Jangkauan: 78″
- Gaya bertarung: Southpaw
- Kebanngsaan: Kiev, Ukraine
- Lahir: 17 Januari 1987