Tibo Monabesa: Manajemen Sedang Berencana Membuatkan Pertarungan Untuk Saya

Juara WBC Internasional kelas terbang junior (48,9 kilogram) Tibo Monabesa menyebutkan bahwa manajemen sedang merencakanan pertandingan tinju untuk dirinya.

Setelah pertandingan terakhir, saya berada di peringkat ketiga di WBC.

Makanya, pihak manajemen akan membuatkan satu pertandingan lagi untuk menaikan ke peringkat satu.

Untuk menaikkan peringkat, tentu harus berhadapan dengan petinju yang masuk peringkat 10 besar. Setelah berada di peringkat satu, semoga langsung mandatory fight (pertandingan wajib). Jadi bisa langsung berhadapan dengan pemegang gelar juara dunia.

Tibo Monabesa, dikutip dari Kompas.com

Dengan gelar yang dimilikinya sekarang, Tibo Monabesa saat ini menempati peringkat ketiga di organisasi tersebut dan lebih dekat untuk menantang pemegang gelar juara dunia, Kenshiro Teraji.

Flowers in Chania

Leave a Comment